Kamis, 06 Januari 2011

SYARAT BERTOBAT

Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh orang yang bertobat agar tobatnya diterima Allah SWT. Syarat – syarat tersebut adalah :

1. Tobat harus dilakukan seketika juga, yaitu setelah sadar bahwa ia telah berbuat dosa
2. Tobat harus dilakukan dalam keadaan tidak mempunyai tanggungan hak orang lain. Contohnya adalah hutang. Tobat tidak diterima sebelum hutang dibayar
3. Tobat harus merupakan tobat nasuha, yaitu benar – benar menyesal atas kesalahan yang diperbuat dan bertekad tidak akan mengulangi lagi
4. Tobat harus disertai pengakuan dan kesadaran bahwa manusia sangat membutuhkan ampuan dari Allah SWT
5. Tobat harus dilakukan dengan perbuatan baik.

Beberapa amalan yang dapat menghapus dosa adalah :

1. berwudlu;
2. mengerjakan shalat fardu dan shalat jum’at;
3. bersujud dalam shalat;
4. mengerjakan puasa Ramadhan;
5. mengerjakan shalat Tarawaih;
6. mengerjakan haji dan umrah;
7. membaca tasbih, tahmid, takbir setelah shalat;
8. bersabar dalam penderitaan;
9. mendo’akan orangtua;
10. bersedekah.

1 komentar:

firmanfirdaus7.blogspot.com mengatakan...

kalo hutangnya ga lunas2, berarti belom boleh tobat???

Posting Komentar